Wakil DPRD Kota Semarang Agung Budi Margono hadir dalam acara Launching Kerjasama Proyek KPBU SPAM Semarang Barat antara PDAM Tirta Modeal Kota Semarang dengan PT. Air Semarang Barat

           

 Rabu 12/12/18 di PDAM Kota Semarang di jalan kelud raya, Semarang.
Acara juga dihadiri Wakil Walikota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, Forkopimda Kota Semarang, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Dirut PT Sarana Multi Infrastruktur persero, Dirut PT Penjaminan Infrastruktur, Dirut PT Air Semarang Barat serta PJS Dirut PDAM Tirta Moedal Semarang.


Acara ditandai dengan Penyerahan dokumen proyek KPBU SPAM Semarang Barat dari Dirjen Pengelolaan Pembiayaan dan Resiko Kementrian Keuangan kepada Wakil Walikota Semarang. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Sri Mulyani menjelaskan bahwa proyek air bersih sangat menarik, jika dikelola dengan baik bisa menarik investor – investor terbaik, Sri Mulyani juga berharap adanya pengawasan dari mulai kontrak sampai dengan eksekusinya.

 

Kedepan proyek ini dijadikan roll model bagi kota – kota lain, namun Sri Mulyani berpesan supaya PDAM Tirta Moedal tetap fokus pada proyek ini dengan kinerja yang profesional, kompetensi dan sikap melayani. Sri Mulyani mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi - tingginya kepada semua pihak yang mendukung.


Acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Menteri PUPR, Menteri Keuangan, Sekjend Kementrian Dalam Negeri, Wakil Walikota Semarang, Dirut PT Sarana Multi Infrastruktur persero, Dirut PT Penjaminan Infrastruktur, Dirut PT Air Semarang Barat serta PJS Dirut PDAM Tirta Moedal Semarang.